Pelatihan cyber media dan medsos di Aula MWC NU Pakal Surabaya, Ahad (21/03/2021). |
Surabaya, Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor ( PAC GP Ansor) Kecamatan Pakal Kota Surabaya menyelenggarakan pelatihan cyber media dan medsos di Aula MWC NU Pakal Surabaya, Ahad (21/03/2021).
Pelatihan yang bertujuan memperlebar sayap perjuangan sampai ke dunia maya ini sebagai program kerja yang telah direncanakan oleh Bidan Infokom dan Hukum dari Pimpinan Anak Cabang (PAC) GP Ansor Kecamatan Pakal Surabaya.
Sebanyak 45 peserta dengan merupakan delegasi wajib semua Kader Ansor Banser, perwakilan pengurus MWCNU, Muslimat, Fatayat, IPNU-IPPNU dan Pagar Nusa. Para peserta diberikan materi dasar tentang Dunia Digital, menangkal berita berita hoax di dunia maya dan pengelolaan akun media sosial.
Menurut Ketua PAC GP Ansor Pakal Nurrohim mengatakan bahwa secara kuantitas di dunia nyata, Ansor Pakal sudah sangat kuat (banyak) namun berbanding terbalik di dunia maya, dan perlunya belajar untu mempekuat dunia digital, sebagai sarana dakwah dan jihad. “Kita itu di dunia nyata sudah kuat, namun di dunia maya perlu kita perkuat,” katanya.
Dengan adanya pelatihan ini, lanjut Nurrohim. minimal Banom (Badan Otonom) NU di Kecamatan Pakal memiliki akun official sosial dan Website yang bisa menjadi sarana dakwah dan informasi di kecamatan Pakal digarap secara serius.
“Harapannya setelah acara ini, Banom NU pakal mempunyai Akun medsos dan Website khususnya Ansor digarap secara serius, sehingga bisa turut mewarnai media sosial dan website,” tambah Nur Rokhim.
Sedangkan menurut Koordinator Bidang Infokom PAC GP Ansor Pakal, Bustanul Hakim yang menjadi pemateri di pelatihan cyber media mengatakan, sosial media menjadi medan dakwah yang harus menjadi prioritas. “Sebab di era millennial ini, pemuda harus mendapatkan materi dakwah yang sejuk,” katanya.
Pelatihan sekaligus rangkaian peringatan Harah NU ke 98 tahun ini juga dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan seperti wajib memakai masker, cek suhu badan dan hand sanitizer.
Pelatihan Cyber dan Media Sosial dibuka langsung oleh Ketua MWC NU Pakal Bapak KH. Nur Aziz dan dihadiri oleh perwakilan Polsek Kecamatan Pakal. Sedangkan yang menjadi pemateri utama diisi oleh Ahmad Sayadi pengurus bidang Digital & Cyber PW GP Ansor Jatim dan Media Center PWNU Jawa Timur.